Bincang INKLUSI: “Siap Menggapai Masa Depan: Pemenuhan Hak Anak yang Berhadapan dengan Hukum”
Anak yang berhadapan dengan hukum adalah anak yang berkonflik dengan hukum, ia menjadi korban tindak pidana, dan menjadi saksi tindak pidana.
Anak menjadi kelompok rentan sebagai korban maupun pelaku kekerasan. Sehingga anak harus mendapatkan perlindungan hukum yang layak, sebab anak-anak menghadapi berbagai situasi yang berisiko di lingkungan sosialnya.
Bagaimana ‘Pemenuhan Hak Anak yang Berhadapan dengan Hukum’ untuk tetap bisa menggapai masa depan mereka?
Simak diskusinya bersama dengan para narasumber:
- Hamdi Hasibuan, S.T., S.H.,M.Hum (Kepala LPKA Kelas 1 Palembang)
- Moudy Taopan (Direktur Eksekutif PKBI NTT)
- Ciput Eka Purwianti (Asisten Deputi Perlindungan Khusus Anak dari Kekerasan, KPPPA RI)
Melalui youtube: Suara PKBI